Sabtu, 03 Maret 2012

Form Control Excel

Artikel ini saya bikin berdasarkan request dari pengunjung blog yang nyasar di mari … Saya dikasi link ke satu file formulir lamaran pekerjaan di sebuah perusahaan ATPM roda dua … file tersebut berupa sebuah file excel … pengunjung tersebut meminta saya untuk membahas mengenai bagEmana caranya bikin formulir yang kayak gEtO .. untung saya ndak tergiyur ngikOt ndaptar :smile: … jadi ada waktu buWat nulis artikel ini.
Dalam file yang dimaksuT ada kontrol2 khusus yang dipakE … kontrol2 tersebut bisa anda temukan di toolbar Forms ( view >> toolbar >> forms untuk Excel 2003) atau di tab Developer pada bagian controls pada ribbon excel 2007 … selain menggunakan kontrol2 tersebut ada alternatiP laEn yaitu pakE control ActiveX … pada artikel kalE ini mari kita belajar pakE yang pertama dulu … untuk yang pakE Active X nyusul entar belakangan kalO ada kesempatan … secara umum hamper sama kok :wink:
baEklaagghhh … silahkan anda donlot dulu file formcontrols.xls  … liAt sheet1 , yang kaya gEnE loh ..
Sheet1
FORMULIR ISIAN Sheet1
dalam sheet tersebut ada beberapa control ?… tiap2 control mempunyai settingan tertentu … berikut beberapa setingan yang umum :
  • Input range , range yang berisi data2 yang akan ditampilkan dalam kontrol (ComboBox, ListBox)
  • Cell link , cell yang akan digunakan untuk menyimpan nilai dari control (ComboBox, ListBox, CheckBox)
  • DropDown lines , jumlah baris yang akan ditampilkan dalam control (ComboBox)
  • 3D Shading , tampilan control dengan efek 3 dimensi
  • Selection type, mode pemilihan item yang dipilih : Single, Multi dan Extend (ListBox)
  • Value, nilai dari control : Unchecked, Checked, Mixed (CheckBox, OptionButton)
  • Current Value, menentukan nilai control (Spinner, ScrollBar)
  • Maximum Value, nilai tertinggi dari control (Spinner, ScrollBar)
  • Minimum Value, nilai terendah dari control (Spinner, ScrollBar)
  • Incremental Change, nilai interval yang akan ditambahkan atau dikurangkan (Spinner, ScrollBar)
  • Page Change, nilai interval yang akan ditambahkan atau dikurangkan yang biasanya nilainya lebih besar dari Incremental Change (ScrollBar)
marE kita liat satu per satu control2 tersebut :
Nomor 1 : ComboBox … control ini akan menampilkan daftar pilihan dari item2 yang telah ditentukan … silahkan di klik kanan >> format control … pada tab control ada beberapa pengaturan :
  • Input range : Sheet3!$B$1:$B$7
  • Cell link : AA9
  • DropDown lines : 7
Nomor 2 : ListBox … control ini mirip dengan ComboBox … bedanya pada ComboBox item2 pilihan akan ditampilkan secara DropDown sedangankan pada ListBox item2 akan selalu ditampilkan selama ukuran tinggi (height) control memungkinkan dan selebihnya dapat ditampilkan dengan cara di scroll… lebih ngirit tempat kalO pakE ComboBox … pengaturan2 :
  • Input range : Sheet3!$A$1:$A$10
  • Cell link : AA11
  • Selection type : single
Nomor 3 : CheckBox … control berguna untuk memilih satu atau lebih dari beberapa pilihan … item yang dipilih akan ditunjukkan dengan tanda “check” (centang) pada kotak yang sesuai… control ini mempunyai nilai boolean(TRUE atau FALSE) … dalam contoh ada 5 CheckBox yang digunakan sebagai pilihan Hobby :
  1. Mancing, Cell link : AA12 , Value : Unchecked
  2. Nyanyi, Cell link : AA13 , Value : Unchecked
  3. Olahraga, Cell link : AA14 , Value : Unchecked
  4. Masak, Cell link : AA15, Value : Unchecked
  5. Tidur, Cell link : AA16 , Value : Unchecked
Nomor 4 : OptionButton … control berguna untuk memilih hanya satu dari beberapa pilihan dalam satu grup … item yang dipilih akan ditunjukkan dengan tanda “titik” pada lingkaran dari pilihan yang sesuai … nilai control ini merupakan nomor urut dari control yang sesuai dalam satu grup … dalam contoh ada 3 OptionButton untuk memilih status pernikahan … pengaturannya :
  • Cell link : AA18
Nomor 5 : GroupBox … control berguna mengelompokkan beberapa control … dalam contoh digunakan untuk mengelompokkan OptionButton … jika OptionButton tidak dikelompokkan dengan GroupBox maka akan dianggap sebagai satu grup dan hanya mempunyai satu Cell Link … untuk memisahkan ke masing2 grup digunakan control ini … pengaturan untuk GroupBox hanya 3D Shading … sedangkan untuk OptionButton didalamnya pada contoh pengaturan yang perlu diperhatikan adalah Cell Link : AA20
Nomor 6 : Spinner … control ini digunakan untuk memasukkan nilai yang berurutan baik ke atas maupun ke bawah dengan interval yang bisa kita tentukan … pada contoh digunakan untuk input tanggal … ada 3 Spinner yang digunakan untuk :
  1. Tanggal , dengan pengaturan
  • Current Value : bebas
  • Maximum Value : 31
  • Minimum Value : 1
  • Incremental Change : 1
  • Cell link : AA23
  1. Bulan , dengan pengaturan
  • Current Value : bebas
  • Maximum Value : 12
  • Minimum Value : 1
  • Incremental Change : 1
  • Cell link : AA24
  1. Tahun , dengan pengaturan
  • Current Value : bebas
  • Maximum Value : 2010
  • Minimum Value : 1960
  • Incremental Change : 1
  • Cell link : AA25
Nomor 7 : Button … control ini digunakan untuk menjalankan perintah2 tertentu … perintah tersebut disimpan dalam macro yang dihubungkan dengan control ini … karena penampakan asli dari control ini kurang heboh (CLEAR dan HAPUS) kita bisa menggantinya dengan dengan bentuk laEn misalkan dari autoshape office yang dapat di atur style nya agar lebih heboh (TAMBAH dan UPDATE) … berikut fungsi dari Button2 pada contoh :
  • CLEAR , untuk mengembalikan isian formulir ke defaultnya
  • HAPUS, untuk menghapus data yang sedang ditampilkan dari tabel
  • TAMBAH, untuk menambahkan data yang sedang ditampilkan ke dalam tabel
  • UPDATE, untuk menyimpan perubahan dari data yang sedang ditampilkan ke dalam tabel
… macro dalam contoh akan saya bahas nanti … kalO ada kesempatan :smile:
Nomor 8 : ScrollBar … control ini mirip dengan Spinner … perbedaaannya pada control ini interval-nya ada 2 yaitu yang kecil (Incremental Change) dan yang besar (Page Change) … control ini dapat dibuat vertical ataupun horizontal …. Pengaturannya :
  • Current Value : bebas
  • Maximum Value : 10 (dalam contoh akan menyesuaikan data dalam tabel pada Sheet2)
  • Minimum Value : 1
  • Incremental Change : 1
  • Cell link : AA27
Untuk mempermudah dalam menghubungkan control dengan cell2 yang akan menyimpan nilai dari control … saya memberi nama pada beberapa cell, Cell Link dapat anda ganti dengan nama2 ini … misal untuk Spinner Bulan Cell Link AA24 dapat anda ganti dengan “bl” … berikOt adalah nama dan cell refferensinya :
  • bl =Sheet1!$AA$24
  • hob_1 =Sheet1!$AA$12
  • hob_2 =Sheet1!$AA$13
  • hob_3 =Sheet1!$AA$14
  • hob_4 =Sheet1!$AA$15
  • hob_5 =Sheet1!$AA$16
  • nama =Sheet1!$I$7
  • nomr =Sheet1!$AA$27
  • pekj =Sheet1!$AA$11
  • pend =Sheet1!$AA$9
  • sex =Sheet1!$AA$20
  • stat =Sheet1!$AA$18
  • tgl =Sheet1!$AA$23
  • th =Sheet1!$AA$25
lakukan proteksi pada sheet yang berisi form … jangan lupa unchecked pada pilihan Locked di format cellnya … cell tidak bole di Locked adalah cell2 yang di kasi nama seperti daftar diatas … pada pilihan protect sheet hilangkan semua tanda centang(check) kecuali pada allow user of this worksheet to … select Unlocked cell … Kolom AA bisa anda sembunyikan agar terlihat lebih rapi dan nilai dari control tidak tampak secara langsung …
Dalam contoh yang saya sajikan sebisa mungkin saya menggunakan semua control yang disediakan … anda akan mendapati beberapa control mungkin tidak aktip … lagi2 masalah ini nanti akan saya bahas kalO ada kesempatan … mohon do’a dari pembaca semua agar saya diberi banyak kesempatan … terakhir MDLMDL … Monggo Dipun Leresaken Menawi Dalem Lepat

0 komentar:

Posting Komentar